Toko Sepatu Terbakar

Singaraja, koranbuleleng.com| Sebuah toko sepatu di kawasan Pasar Anyar di Jalan Diponegoro, Kelurahan Kampung Kajanan, Kecamatan/Kabupaten Buleleng terbakar, Selasa 13 Agustus 2024 sore sekitar pukul 16.45 Wita. Diduga kebakaran terjadi akibat dipicu percikan api dupa yang membakar kardus sepatu. 

Kapolsek Kota Singaraja Kompol Made Agus Dwi Wirawan mengatakan kebakaran diketahui karena munculnya asap dari lantai dua. Lantai dua tersebut digunakan untuk menyimpan kardus bekas tempat sepatu.

- Advertisement -

Diduga api percikan dupa jatuh mengenai tumpukan kardus sepatu bekas di lantai dua toko. Sehingga, membakar tumpukan kardus hingga muncul kepulan api dari lantai.

“Berdasarkan keterangan saksi, api dengan cepat membesar dan menghanguskan sebagian bangunan toko,” ujarnya.

Agus Dwi menyebut, kebakaran pertama diketahui oleh karyawan toko bernama Ketut Ngurah Pastika. Pastika yang saat itu sedang sembahyang di lantai dua, melihat api mulai membesar. Melihat hal itu, ia segera menghubungi petugas pemadam kebakaran dan aparat Polsek Kota Singaraja.

Untuk memadamkan api, Dinas Kebakaran Kabupaten Buleleng mengerahkan dua mobil pemadam kebakaran. Pemadaman api juga dibantu oleh warga sekitar. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 17.30 Wita. Beruntung kobaran api tak sampai merembet ke bangunan di sekitarnya. 

- Advertisement -

Polisi pun telah melakukan penyeledikan di lokasi kejadian. Hasil penyelidikan sementara menunjukkan bahwa kebakaran disebabkan oleh kelalaian manusia. “Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Kerugian materiil diperkirakan hanya berupa tumpukan kardus sepatu bekas,” kata Agus Dwi. (*)

Pewarta: Kadek Yoga Sariada

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts