PAS Mulai Beraksi, Atur Kekuatan Menangkan Mulia-PAS dan Sugawa-Suardana

Singaraja, koranbuleleng.com| Calon Wakil Gubernur Bali dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus, Putu Agus Suradnyana mulaiberaksi. Dia sudah mulai menyusun strategi dan pemetaan untuk memenangkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali serta Bupati dan Wakil Bupati Buleleng. Koalisi itu pun, telah melakukan rapat untuk membentuk tim pemenangan. 

Rapat pertama pembentukan tim pemenangan itu digelar di The Grand Villandra Resot, di Desa Tukadmungga, Kecamatan/Kabupaten Buleleng, pada Senin, 16 September 2024 sore. Rapat itu langsung dihadiri bakal calon Wakil Gubernur Bali, Putu Agus Suradnyana serta bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Buleleng Nyoman Sugawa Korry – Gede Suardana. 

- Advertisement -

Dalam rapat tersebut, juga dihadiri sejumlah anggota DPRD Bali dan anggota DPRD Buleleng dari dari partai Golkar, Nasdem, Demokrat, Gerindra, yang tergabung dalam KIM plus. Selain itu, rapat juga dihadiri pengurus Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) yang juga ikut mengusung pasangan tersebut. 

Agus Suradnyana mengatakan, rapat ini digelar untuk menampung aspirasi dan masukan dari anggota KIM plus, sebelum dibentuk tim pemenangan. Dia menginginkan, semua masukan bisa disampaikan sebelum tim pemenangan ini dirampungkan. 

“Hari ini rapat perdana KIM plus, untuk memetakan dan membuat strategi kemenangan dari provinsi maupun kabupaten. Saya apresiasi semangat mereka (KIM plus), kebersamaan mereka sudah disampaikan secara lugas terbuka. Karena kita tidak mau ada hal-hal yang disembunyikan lebih baik kita terbuka,” katanya. 

Suradnyana menyebut, pembentukan tim pemenangan ditargetkan rampung sebelum mengambil nomor urut pasangan calon di KPU. Tim pemenangan pun, disebut akan dibuat hingga ke masing-masing desa. Dalam pemetaan dan pembentukan strategi, nantinya disebut akan diputuskan bersama dalam rapat. 

- Advertisement -

“Untuk selanjutnya kita akan petakan jumlah personil, kita buat tim di kecamatan hingga di masing-masing desa. Kita akan gelar rapat-rapat selanjutnya, agar tim ini rampung sebelum pengambilan nomor urut,” kata dia. 

Suradnyana menambahkan, selain diisi oleh DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten Buleleng, tim ini juga disebut akan diisi oleh anggota DPR RI. Nama-nama yang disebut akan masuk dalam tim pemenangan, yakni kader Golkar Gde Sumarjaya Linggih, kader Nasdem I Nengah Senantara, dan kader Demokrat Tutik Kusuma Wardhani. 

“Kami juga akan mengundang teman kami di DPR RI, untuk langsung menjadi penasehat daripada tim pemenangan di Buleleng. Nanti semua keputusan tim, akan diputuskan bersama dalam rapat,” ucapnya. 

Ditempat yang sama, bakal calon Bupati Buleleng Nyoman Sugawa Korry mengatakan, dengan adanya rapat ini juga disebut untuk membantah terkait isu retaknya KIM plus. “Jadi ini suatu hal yg menggembirakan, sekaligus menepis kalau ada info yang mengatakan KIM itu tidak solid. KIM plus sangat solid, baik untuk provinsi maupun kabupaten,” katanya. 

Sugawa Korry menyebut, saat ini sejumlah tokoh di Buleleng juga disebut telah memastikan untuk mendukung pasangan calon dari KIM plu. Tokoh-tokoh yang disebut dipastikan mendukung, diantaranya mantan Gubernur Bali I Made Mangku Pastika, dr. Ketut Putra Sedana atau dr. Caput. Kemudian Penglingsir Puri Buleleng Anak Agung Wiranata Kusuma, serta Ketua STIKes Buleleng, I Made Sundayana. 

“Jadi hampir beberapa tokoh yang kita dekati komunikasi, siap memback up di dalam susunan pemenangan di provinsi dan kabupaten,” ucapnya. 

Seperti diketahui, Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus yang terdiri dari beberapa gabungan partai politik beberapa waktu lalu mendaftarkan bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali, Made Muliawan Arya – Putu Agus Suradnyana atau Mulia-PAS ke KPU. Untuk di Kabupaten Buleleng, dalam Pilkada 2024 KIM plus mengusung pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Buleleng Nyoman Sugawa Korry – Gede Suardana.(*)

Pewarta: Kadek Yoga Sariada  

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts