Banteng Muda Buleleng Gelar Nobar Laga Indonesia vs Cina

Singaraja, koranbuleleng.com |Sayap partai PDI Perjuangan kabupaten Buleleng, Banteng Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Buleleng menggelar nonton bareng (nobar) kualifikasi Piala Dunia round 3 antara Cina melawan Indonesia di lapangan Voli, Banjar Dinas Kauman, Desa Pengastulan, Kecamatan Seririt, Selasa 15 Oktober 2024

Nobar yang digelar olehkaderpartai belrogo moncong putih untuk memfasilitasi “kehausan” pecinta bola bisa menonton laga tim nasional Indonesiamenuju piala dunia. Misi lain, BMI Buleleng juga mempromosikan wajah dari pasangan calon dari PDI Perjuangan yang berlaga di Pilkada serentak 2024. mendekatkan diri ke pecinta bola, sekaligus memperkenalkan Pasangan Calon dari PDI Perjuangan yang bertarung di Pilkada 2024.

- Advertisement -

Ketua BMI Kabupaten Buleleng, Anak Agung Ketut Widia Putra, mengatakan nobar ini disukai oleh banyak kalangan, termasuk milenial.  Dia berharap, misi politiknya juga tercapai melalui nonton bareng ini.

“Kami ingin memastikan setiap anggota merasa didukung dan termotivasi untuk berkontribusi dalam komunitas khususnya di BMI. Apalagi sebagian kader BMI juga pecinta bola,”kata Widia.

Pria yang akrab disapa Jung Putra ini juga mengatakan ajang nonton bareng ini tidak hanya sebagai ajang menyaksikan pertandingan, tetapi juga sebagai bentuk untuk mempromosikan pasangan calon yang bertarung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bali, baik Gubernur – Wakil Gubernur maupun Bupati dan Wakil Bupati Buleleng.

“Kami ingin menginspirasi kaum muda agar mau berpartisipasi dalam pemilihan, terutama dengan memperkenalkan pasangan calon yang kami dukung yakni Koster – Giri maupun Sutjidra – Supriatna,”tambahnya.

- Advertisement -

Jung Putra juga menyebut antusiasme masyarakat sangat tinggi, terlihat dari keterlibatan pemuda setempat yang bersedia menyiapkan venue untuk acara ini. “Mereka bahu-membahu dengan semangat yang luar biasa. Ini adalah kesempatan bagi kami untuk lebih dekat dengan generasi milenial, terutama para pecinta bola,” tambahnya.

Acara ini juga akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan interaktif seperti kuis berhadiah bola dan jersey. Sebagai bonus, akan ada sesi video call dengan pasangan calon untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat berinteraksi langsung dengan Pasangan Calon Bupati maupun Wakil Bupati. (*)

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts