Basarnas Hentikan Pencarian Nelayan Hilang

Singaraja, koranbuleleng.com| Tim SAR Gabungan menghentikan pencarian terhadap Kadek Sunarna, 45 tahun, nelayan asal Banjar Dinas Punduh Sangsit, Desa Bungkulan, Kecamatan Sawan, Buleleng yang hilang saat melaut pada Senin, 28 Agustus 2023 lalu. 

Hingga hari ke tujuh pencarian dan penyisiran, Minggu, 3 September 2023 sore. Pencarian yang dilakukan Tim Gabungan, Suardana belum ditemukan.

- Advertisement -

Koordinator Pos SAR Buleleng Dudi Librana mengatakan, penghentian pencarian sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP). Namun, jika ada informasi korban Sunarna ditemukan, pihaknya siap mengevakuasi. Penghentian pencarian ini pun, telah dikoordinasikan kepada pihak keluarga korban.

“Tadi pagi kami melakukan penyisiran sorti pertama dan diakhiri dengan hasil nihil. Operasi SAR resmi kami tutup dan kami sudah berkoordinasi dengan keluarga korban,” ujarnya Dudi, Minggu siang.

Dudi menyebut, pencarian hari terakhir ini dilakukan di laut menggunakan perahu karet sejauh 20 nauctical mile dari arah Pelabuhan Celukan Bawang, Kecamatan Gerokgak, Buleleng. Pencarian ke arah barat tersebut, dilakukan karana perahu koban sebelumnya ditemukan di wilayah Kabupaten Sumenep, Madura. 

Perahu korban yang ditemukan terdampar pada Kamis, 31 Agustus 2023, di Pulau Gili Genting, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur tersebut, saat ini sudah diamankan Sat Polairud Polres Sumenep.

- Advertisement -

“Posisi perahu masih di sana. Untuk perahu tersebut akan dipulangkan atau bagaimana, masih dibahas keluarga korban,” ucapnya.

Dudi menambahkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Tim SAR Sumenep terkait kejadian nelayan hilang ini. Petugas di sana melakukan pemantauan dan memberikan informasi pada nelayan jika menemukan tanda-tanda keberadaan korban.

Sekedar informasi, seorang nelayan bernama I Kadek Sunarna, 45 tahun, warga Desa Bungkulan, Kecamatan Sawan, Buleleng, dilaporkan hilang oleh keluarganya saat melaut di perairan Yeh Sanih, Kecamatan Kubutambahan, Senin, 28 Agustus 2023 dini hari sekitar pukul 02.00 Wita. 

Perahu Kadek Sunarna, 45 tahun, pun terdampar di Pulau Gili Genting, Sumenep, Jawa Timur, Kamis, 31 Agustus 2023. Mesin dan barang pun ditemukan masih utuh di dalam perahu. Namun, Sunarna tidak ditemukan diatas perahu tersebut. (*)

Pewarta: Kadek Yoga Sariada

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts