Perda APBD Perubahan 2023 Disahkan, Meningkat 0,01 Persen

Singaraja, koranbuleleng.com|Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Buleleng, telah menetapkan mengesahkan Perda Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan Kabupaten Buleleng Tahun Anggaran 2023, Rabu, 27 September 2023. Penetapan tersebut dilakukan, setelah mendapat penandatanganan dan persetujuan bersama antara DPRD dengan Pemerintah Daerah.

Dalam Perda yang telah disahkan tersebut, perubahan APBD tahun 2023 disepakati pendapatan daerah sebesar Rp2.231.651.515.200. Angka tersebut, mengalami peningkatan Rp119.595.947 atau  0,01 persen dari yang direncanakan pada rancangan perubahan RAPBD tahun 2023 sebelum persetujuan sebesar Rp2.231.531.919.253.

- Advertisement -

Sementara belanja daerah, pada APBD perubahan tersebut juga dirancang meningkat. Dimana sebelumnya, pada rancangan APBD tersebut belanja daerah dirancang Rp2.281.457. 711.039. Kini setelah ditetapkan menjadi Rp2.281.577.306.986, mengalami peningkatan Rp119.595.947, atau 0,01 persen.

Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna mengatakan, saat ini ada tiga program yang tengah menjadi prioritas pemerintah, yakni pengentasan kemiskinan ekstrim, stunting, dan penanganan inflasi. Pihaknya pun akan mendorong Tim Pembentukan Anggaran Daerah (TAPD) untuk memprioritaskan dana dalam penanganan tiga program tersebut. Pihaknya akan mengawasi, terhadap rancangan-rancangan yang disampaikan eksekutif ke DPRD.

“Kami mendorong terkait dengan anggaran maupun program yg nantinya direncanakan terkait dengan ketiga program ini. Kita akan dorong itu, kita akan lihat rancangan yg disampaikan ke kita kalau sudah kita cermati cukup atau kurang tentu akan kami lakukan diskusi lagi,” ujarnya.

Sebelum ditetapkan menjadi Perda, rancangan APBD pun telah melalui beberapa pembahasan antara DPRD dan Eksekutif. Dalam pembahasan tersebut juga disampaikan pendapat akhir fraksi-fraksi. Dimana, semua fraksi DPRD menyetujui Ranperda yang tenagah dibahas tersebut dilanjutkan ke tahap berikutnya dan ditetapkan menjadi Peraturan Daerah. (adv/wan/*)

- Advertisement -

Pewarta: Kadek Yoga Sariada

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts