Angkringan Fest, Bangkitkan Bisnis Kuliner dan Musik Buleleng

Singaraja, koranbuleleng.com| Buleleng menggelar Angkringan Fest 2022, sebuah festivalyang memadu padankan kuliner dengan musik. Inisiator dari Angkrungan Fest ini Putu Dedy Yastika, salah satu anak muda Buleleng yang juga berprofesi sebagai wirausahawan bidang kuliner dan juga aktif dalam dunia musik.

Inisiasi dari pria yang akrab disapa Melor ini disambut oleh Pemkab Buleleng. Apalagi di tengah kelonggaran penerapan protokol kesehatan, Angkringan fest inipun menjadi momen yang ditunggu oleh masyarakat. 

- Advertisement -

Event yang bertema “Musikuliner” ini akan berlangsung 10 hingga 12 Juni 2022 di Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja. Konsepnya, akan ada 10 angkringan kuliner dan juga pentas musik berbagai genre.

Pengunjung yang nantinya hadir, akan menikmati makanan pada angkringan sembari menikmati musik dari musisi papan atas Bali serta musisi lokal Buleleng. Mulai dari Joni Agung & Double T, Rajawali Ingkar Janji, Kosong Satu, Ake Buleleng, The Souled Out, serta The Error Project. Selain kuliner dan music, Angkringan Fest juga akan dimeriahkan kegiatan Senam Zumba dan Aerobic, Fun Race dari Komunitas Tamiya Singaraja.

“Acara ini kan menjadikan wadah para usaha-usaha angkringan untuk bisa menjajakan produk- produk andalan mereka untuk dinikmati para pengunjung yang hendak menonton pertunjukan music,” kata Dedy Yastika saat jumpa pers dengan wartawan Kamis, 9 Juni 2022.

Kepala Dinas Pariwisata Buleleng Gede Dody Sukma Oktiva Askara menyebut jika Angkringan Fest merupakan sebuah langkah maju meningkatkan perekonomian. Acara ini juga bisa menjadi momentum untuk perkembangan pariwisata di Buleleng, sehingga diharapkan bisa berlangsung secara berkelanjutan.

- Advertisement -

“Apalagi dengan adanya komunitas Tamiya. Ini kan seluruh Bali akan hadir, Tentunya yang menginap di Buleleng juga banyak,” ujar Dody

Disisi lain, Koordinator Bidang Data dan Informasi Satgas penanganan COVID 19 Buleleng sekaligus Kepala Dinas Kominfosanti Ketut Suwarmawan mengingatkan agar dalam pelaksanaan Angkringan Fest tetap melaksanakan Protokol Kesehatan.

“Ini sebuah langkah awal untuk membangkitkan musik, dan menstabilkan lagi perekonomian. Namun tetap protokol kesehatan harus di pertahuikan” tegasnya. │ET│

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts