Singaraja, koranbuleleng.com| Polres Buleleng lakukan sterilisasi di sejumlah gereja. Hal ini, untuk mengantisipasi adanya bahan berbahaya yang menggangu jalannya Ibadah Misa Natal 2022, Sabtu, 24 Desember 2022 pagi.
Saat melakukan sterilisasi, tampak sejumlah personel membawa metal detector dan didampingi personel dengan membawa laras panjang. Mereka melakukan pengecekan di semua sudut gereja. Selain itu, satu ekor anjing pelacak Polres Buleleng juga ikut dikerahkan untuk melakukan penyisiran di halaman gereja.
Kapolres Buleleng AKBP I Made Dhanuardana mengatakan, sejauh ini dari sterilisasi yang tidak ditemukan adanya barang mencurigakan di gereja. Meski tidak ditemukan, pihaknya akan selalu meningkatkan kewaspadaan untuk mengantisipasi yang tidak diinginkan pada saat pelaksanaan kebaktian.
“Hasil pengecekan tidak ditemukan adanya barang berbahaya. Sterilisasi tidak hanya lakukan pagi ini, kita juga akan lakukan malam sebelum ibadah,” ujarnya.
Dhanuardana menyebut, saat ibadah malam Natal dan Ibadah Natal 2022, akan dijaga oleh puluhan personel gabungan, dari Kepolisian, Kepolisan, TNI, Sat Pol PP, Dishub, Organi Masyarakat, dan Pecalang. “kami tempatkan puluhan personel pengamanan bersama dengan unsur TNI dan komponen pengamanan lainnya di setiap gereja dan rumah ibadah yang ada di wilayah Kabupaten Buleleng,” katanya.
Khusus di Kota Singaraja, ada empat gereja yang di sterilisasi. Diantaranya, Gereja GKPB Sabda Bayu, Jalan Gatot Kaca Singaraja, Gereja Jemaat PNIL, Jalan Ngurah Rai Singaraja, Gereja Katolik Santo Paulus, Jalan Kamboja Singaraja, dan Gereja Pantekosta (GPDI) Jemaat Emanuel, Jalan Anggrek Singaraja.
Pendeta Gereja paroki Santo Paulus Singaraja Romo Agustinus Belelau mengatakan, akan ada 1500 orang jemaat yang akan melaksanakan Ibadah Natal di Gereja paroki Santo Paulus Singaraja. Meski telah diberikan kelonggaran, pihaknya pun tetep mewajibkan para jamaat untuk mengunakan masker. Untuk menghindari penularan Covid19.
“Semua jamaat sudah divaksin ke dua dan tiga. Sehingga diharapkan tidak ada atau menularkan Covid19,” ujarnya.
Pihaknya berharap Natal tahun 2022 ini bisa membuka sengat baru bagi masyarakat. Sehingga, masyarakat selalu dilancarkan dalam mengais rejeki.|YS|