Sundayana Mundur dari PDIP

Singaraja, koranbuleleng.com|I Made Sundayana resmi mengajukan pengunduran diri sebagai kader PDI Perjuangan, Rabu, 8 Mei 2024. Dia memilih mengundurkan diri dibandingkan dipecat karena telah mendaftar sebagai bakal calon wakil Bupati di Partai Nasdem.

Sundayana mengatakan, pengunduran diri dilakukan agar tidak melanggar peraturan partai. Dengan dirinya mendaftar ke partai lain, otomatis partai akan memberikan sanksi. Dimana sanksi yang diberikan bisa berupa pemecatan dari partai besutan Megawati Soekarnoputri.

- Advertisement -

Dalam pengajuan pengunduran diri itu, Sundayana membuat tiga suara. Dimana surat-surat itu ditujukan kepada DPC, DPD dan DPP PDI Perjuangan. “Kalau saya tidak mengundurkan diri dengan tidak baik, akan melanggar aturan yang ada, bisa saja dipecat. Lebih baik mengundurkan diri dengan baik, daripada dipecat,” ujarnya dikonfirmasi Rabu siang.

Selain mengajukan pengunduran diri, Ketua STIKES Buleleng itu juga akan mengembalikan kartu tanda anggota (KTA) partai. Dimana dengan telah mendaftar jadi balon di Nasdem, dia menyebut  akan mendaftar jadi kader partai tersebut.

“Nanti seperti apa, lihat perkembangan. Bisa jadi kader nasdem, bisa jadi mungkin seperti apa. Berkembang dinamis. Nanti kita lihat kedepan,” katanya.

Terpisah, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Buleleng, Gede Supriatna membenarkan pengajuan pengunduran diri Sundayana. Pengunduran diri karena mencalonkan diri partai lain itu pun, disebut merupakan hak yang bersangkutan.

- Advertisement -

Namun pihaknya menyayangkan, Langkah yang diambil Sundayana. Dimana seperti diketahui, saat ini PDI Perjuangan juga membuka kesempatan untuk pendaftaran bakal calon. “Saya menyayangkan kalau ada keinginan tidak coba dulu lewat partai kita sendiri, rumah kita sendiri. Tapi namanya juga beliau punya pemikiran lain, jadi mengundurkan diri coba daftar ke Nasdem. Nanti kita teruskan surat pengunduran diri it ke DPD PDI Perjuangan,” kata dia.(*)

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts