Singaraja, koranbuleleng.com| Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Buleleng tengah membangun wantilan di Eks Pelabuhan Buleleng. Pembangunan wantilan tersebut menjadi bagian dari penataan Pelabuhan Buleleng sebagai salah satu ruang publik dan tempat wisata di dalam kota. Anggaran yang digunakan mencapai Rp 541.796.000 Juta.
“Kini kemajuan proyek sudah mencapai 65 persen. Sesuai dengan kontrak kerja, wantilan ini sudah harus selesai tanggal 19 September 2016,” ungkap Kepala Dinas kebudayaan dan Pariwisata Buleleng Nyoman Sutrisna. Kedepan wantilan ini akan dimanfaatkan untuk segala kegiatan yang sifatnya untuk informasi public.
Nantinya wantilan ini akan dimanfaatkan untuk kegiatan oleh masyarakat, mulai dari pertemuan, penyuluhan, tempat pembinaan, atau pameran juga bisa termasuk untuk pementasan. “Wantilan ini secara umum akan digunakan untuk kepentingan public,’tegas Sutrisna.
Disisi lain, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Disbudpar Kabupaten Buleleng juga merencanakan untuk melakukan penataan terhadap kawasan eks pelabuhan Buleleng. Kawasan tersebut tidak hanya akan dimanfaatkan untuk daerah tujuan wisata, namun juga akan dikembangkan sebagai ruang untuk pertunjukkan kesenian.
Apalagi memang, di Panggung Terbuka Eks Buleleng, kerap digelar beberapa kegiatan kesenian, mulai dari PKB Buleleng, hingga pagelaran Utsawa Merdangga Gong Kebyar, termasuk pameran seni rupa dengan memanfaatkan gedung tua di kawasan tersebut.|RM|