Hasil Pemetaan, Kubu PASS Yakin Menang Terhormat

Singaraja, koranbuleleng.com | Pasangan Calon Petahana Putu Agus Suradnyana dan Nyoman Sutjidra meyakinkan meraih kemenangan mutlak dalam proses Pilkada Buleleng tahun 2017. Paslon dengan tagline PASS di Hati ini meyakini akan mampu meraup suara kemenangan sebesar 85 persen secara terhormat.

Hal itu diungkapkan Ketua Tim Pemenangan PASS di Hati Gede Supriatna kepada sejumlah awak media di rumah makan Ranggon Sunset, Jumat 10 Pebruari 2017. Didampingi Dewa Ketut Suardipa, Gede Supriatna yang juga Ketua DPRD Kabupaten Buleleng ini sudah sangat yakin dengan kemenangan yang akan diraih pasangan calon nomor urut dua.

- Advertisement -

Keyakinan itu menurut Pria yang akrab disapa Supit ini dengan melihat hasil pemetaan selama pelaksanaan Kampanye, dan juga hasil survey yang dilakukan Internal PID Perjuangan, dan dua lembaga survey independent. Hasil survey tersebut juga sangat memuaskan dengan margin error 5 persen, PASS dalam posisi menang dengan angka 69 hingga 71 persen. Pun demikian, Supriatna mengakui kalau masih ada pemilih yang belum menentukan pilihan setelah masa kampanye ini.

“Prediksi kami, jumlah pemilih yang belum menentukan pilihan alias mengambang berkisar antara 15-18 persen. Kita tidak menutup mata karena masih ada pemilih yang belum menentukan pilihannya karena belum mengetahui persis visi, misi, dan program disosialisasikan oleh pasangan kami,” jelas Supriatna.

Dengan kondisi tersebut, kata Supit, tim sudah menggenjot dan menggencarkan sosialisasi dengan menyasar Pemilih yang masih mengambang itu. Apalagi, sejak beberapa hari terakhir ini, perjuangan untuk memenangkan PASS di Hati mendapat dukungan penuh dari DPC PDI Perjuangan seluruh Bali. Mereka melakukan penguatan  jaringan dan melakukan pendekatan kepada teman, sahabat, dan keluarga, sehingga pemilih yang mengambang itu menjelang pencoblosan bisa meyakinkan diri untuk memilih PASS dalam pencoblosan nanti.

Supriatna mengatakan, elektabilitas Paslon Petahana ini semakin meningkat setelah pelaksanaan Debat Publik baik yang digelar dan disiarkan langsung melalui Radio, serta debat public ke dua yang disiarkan beberapa televise local di Bali.

- Advertisement -

“Ini memang ciri khas dari PDI Perjuangan untuk melakukan gotong royong untuk memberikan dukungan dan memenangkan Pasangan yang diusung PDI Perjuangan,” Ujarnya.

Disisi lain, cuti diluar tanggungan Negara untuk Pasangan Putu Agus Suradnyana dan Nyoman Sutjidra telah berakhir, dan kembali menjabat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Buleleng. Ketua Tim Pemenangan PASS Gede Supriatna menjamin bahwa Agus SUradnyana dan Nyoman SUtjdra tidak akan melakukan upaya mempengaruhi atau melakukan penekanan dengan kekuasaan untuk mendapatkan dukungan dalam pilkada.

“Tentu, setelah menjabat kembali sebagai bupati dan Wakil Bupati, komitmen beliau menjaga buleleng tetap kondusif, proses pilkada Buleleng berjalan dengan baik sesuai dengan aturan, termasuk menjaga betul, bagaimana proses ini berjalan baik, dengan tidak melakukan tindakan yang bisa mempengaruhi penyelenggaran Pilkada Buleleng dan masyarakat,” Tegas Supriatna.

Sementara itu, mengakhiri masa kampanye, Jumat 10 Pebruari 2017 Tim Pemenangan PASS di Hati bersama dengan seluruh jajaran DPC PDI Perjuangan seluruh Bali dan fraksinya, melakukan ramah tamah di rumah makan di Kawasan Pantai penimbangan SIngaraja.|RM|

 

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts