Singaraja, koranbuleleng.com | Visi misi dan program prioritas pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Bali nomor urut 1, Wayan Koster – Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati (Koster-Ace) akan dijalankan dengan Pola Pembangunan Nasional Semesta Berencana (PPNSB).
Di tangan Koster-Ace, program kerja yang dijalankan dengan PPNSB, seperti yang sukses dijalankan di kabupaten Badung, ini akan mampu mengatasi ketimpangan pembangunan antarkabupaten di Bali.
Hal itu ditegaskan Ketua Tim Pemenangan Koster-Ace Kabupaten Buleleleng, Gede Supriatna, saat simakrama Koster- Ace di Desa Sambirenteng, Kecamatan Tejakula, Buleleng, Selasa 22 Mei 2018.
Simakrama itu dihadiri prajuru adat, tokoh-tokoh masyarakat, dan 250 orang warga tersebut. Hadir mendampingi Gede Supriatna adalah Nyoman Sutjidra dan sejumlah anggota fraksi PDI Perjuangan DPRD kabupaten Buleleng.
Pada kesempatan itu Gede Supriatna memaparkan visi- misi dan program kerja Koster-Ace yang menekankan pada lima Bidang prioritas, yang akan dijalankan dengan PPNSB.
Menurut dia, jika Koster terpilih menjadi Gubernur Bali, maka Bali akan jauh lebih baik dari sekarang, sebab program kerjanya dijalankan dengan PPNSB.
“Kami yakin Koster Ace adalah putra terbaik Bali, dan sanggup membangun Bali dengan Pola Pembanguan Nasional Semesta Berencana sebagai cita-cita kta bersama,” ujar Supriatna.|R|