Sebagian Besar Desa di Buleleng Sudah Salurkan BLT-DD

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Buleleng, Nyoman Agus Jaya Sumpena 

Singaraja, koranbuleleng.com | Sebagan besar desa di Buleleng sudah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) di Januari 2021.  BLT-DD sebesar Rp300 ribu ini diberikan kepada masing-masing Kepala Keluarga (KK) sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di setiap desanya.

- Advertisement -

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Buleleng, Nyoman Agus Jaya Sumpena mengatakan, Pemerintah desa (Pemdes) diwajibkan mengalokasikan dan menyalurkan dana BLT-DD kepada setiap KPM yang ada di desanya hingga akhir tahun 2021.  Regulasi alokasi anggaran BLT-DD tahun 2021 ini sudah pernah disampaikan Pemerintah Pusat sejak Desember tahun 2020 lalu.

“Secara umum ada 5 desa yang belum menyalurkan. Mungkin pada pertengahan Februari sudah selesai. Kemungkinan di bulan Maret dan seterusnya baru normal,” kata Jaya Sumpena,

Desa yang belum menyalurkan BLT-DD, menurut Jaya Sumpena, ini dikarenakan anggaran desa baru turun pada pertengahan bulan Januari 2021 lalu. Setelah itu, Pemdes harus menyusun Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) tahun 20201.

Setelah penyusunan APBDes, baru Pemdes mulai mengalokasikan BLT-DD untuk diberikan kepada setiap KPM.

- Advertisement -

“Wajib disalurkan, ini sesuai keputusan Menteri. Di desa ada tim melakukan survey dari data DTKS. Hasil survey itu, kemudian dilakukan Musdes baru ditetapkan daftar penerima berdasarkan SK Perbekel,” ungkap Jaya Sumpena.

Pihaknya meminta, agar Pemdes memastikan setiap KPM penerima BLT-DD tidak menerima bantuan pemerintah dari program lainnya. Kalau ada yang menerima lebih, maka akan dikembalikan salah satunya.  

Jaya Sumpena  berharap, agar setiap Pemdes mengalokasikan dana untuk program lainnya, baik itu untuk pembangunan fisik, pemberdayaan masyarakat, serta penanggulangan bencana. Sehingga masyarakat merasakan manfaat langsung serta menggerakkan perekonomian di desa. |ET|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts