DPRD Buleleng Fokuskan APBD untuk Program Pemulihan Ekonomi

Singaraja, koranbuleleng.com | Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Buleleng memusatkan APBD Buleleng tahun anggaran 2022 untuk program pemulihan ekonomi ditengah Pandemi COVID-19 yang belum pasti berakhir.

Hal itu terungkap saat rapat dengar pendapat (RDP) pembahasan APBD Buleleng 2022 antara masing-masing komisi dengan organisasi perangkat daerah (OPD) Jumat 12 Nopember 2021.

- Advertisement -

Ketua Komisi I DPRD Buleleng menggelar RDP dengan Dinas DPMPPTSP, Dinas Kominfos Santi dan Bagian Hukum Setda Kabupaten Buleleng. Ketua Komisi I DPRD Buleleng, I Gede Odhy Busana, SH meminta kepada OPD terkait untuk merancang kegiatan-kegiatan yang bersifat pemulihan ekonomi dan aturan yang berpihak untuk kesejahteraan masyarakat Buleleng.  

Dalam pertemuan di komisi I DPRD Buleleng, Oddy mendorong agar Dinas DPMPPTSP bersinergi dengan OPD lain dalam melakukan Pelayanan Perijinan yang cepat, efektif dan akuntabel. Salah satunya dengan membentuk Mall Pelayanan Publik (MPP).  Dalam kesempatan itu, komisi I juga meminta kepada Dinas DPMPPTSP untuk melakukan pendampingan kepada UMKM baik dalam perijinan maupun dalam pembinaan.

Komisi I DPRD Buleleng juga mendorong agar Dinas Kominfosanti Buleleng melanjutkan program pelayanan Wifi untuk masing-masing desa adat yang ada di Kabupaten Buleleng.  Selama ini, program ini sudah berjalan dengan baik tetapi masih banyak kendala yang dihadapi baik itu masalah anggaran atau lokasi yang sulit dari jaringan. Komisi I berjanji akan mengawal anggaran yang diperlukan agar wifi gratis untuk masing-masing desa adat di Kabupaten Buleleng bisa terpenuhi.

“Kami mengharapkan program wifi di masing-masing desa adat bisa terpenuhi semua, ini akan bisa menggerakan perekonomian mulai dari desa dengan berbasis online dan juga bagus untuk anak-anak yang belajar online,” ujarnya.

- Advertisement -

Adapun Komisi III DPRD Buleleng yang mengundang mitra kerja OPD yakni Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, dan Badan Pengelolaan Keuangan Pendapatan Daerah (BPKPD) Kabupaten Buleleng.

Ketua Komisi III Luh Marleni yang memimpin rapat mengatakan bahwa RDP untuk mengetahui program kerja OPD terkait untuk tahun 2022. |ADV/R|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts