Selekda Daerah ESI Buleleng, Ajang Gamer Unjuk Kemampuan

Singaraja, koranbuleleng.com|Ratusan gamer Buleleng, yang tergabung dalam 32 tim ikuti seleksi daerah (selekda) yang digelar Pengurus Kabupaten (Pengkab) E-Sports Indonesia (ISI) Buleleng. Puluhan tim tersebut, tergabung dalam dua divisi yakni PlayerUnknown’s Battlelgrounds Mobile (PUBG) dan Mobile Legends Bang-Bang (MLBB), Sabtu, 16 Juli 2022.

Seleksi diawali dengan mempertandingkan ML, namun dari 16 tim yang sebelumnya lolos dalam tahap kualifikasi yang melakukan pendaftaran ulang hanya 14 tim. Tahap awal dilaksanakan dengan mempertandingkan seluruh tim. Mereka yang menang, kembali berlaga di babak delapan besar. Dari delapan besar kembali diciutkan menjadi empat besar.

- Advertisement -

Dibabak empat besar ini, akan kembali mencari tim yang lolos ke semi final. Dari semi final itu, yang lolos di tiga besar yang akan di bina oleh ESI Buleleng, untuk nantinya dikirim mewakili Buleleng dalam ajang eksebisi Porprov 2022. Di posisi tiga ini dimenangkan oleh tim Eternal.

Laga seru terjadi dalam perebutan peringkat pertama, antara tim Tompu E-Sport dan Nankatsu. Meski mampu mengimbangi perlawanan dari tim Tompu E-Sport. Namun, Nakatsu harus mengakui kehebatan dari tim Tompu. Nakatsu tunduk dengan skor 2-0.

Selekda ini tidak hanya diikuti oleh gamer pria, juga diikuti oleh dua gamer perempuan. Salah satunya pemain ML Mandara tim Kadek Novia Mardini. Dia mengaku senang dengan adanya selekda ini. Dengan ajang ini para gemer bisa diberi ruang untuk menyalurkan hobby mereka.

“Bagus sih jadi dengan Selekda ini orang-orang itu tidak berpikiran game itu selalu negatif. Bisa menampung hoby para gamer. Jadi game ini bisa dimainkan semua gender, jadi tidak masalah dimainkan perempuan,” katanya ditemui usai kualifikasi.

- Advertisement -

Untuk pertandingan PUBG Mobile, mulai dilaksanakan pukul 15.00 Wita, dengan langsung mepertandingkan 16 tim. Mereka berlaga dalam enam match, dengan menggunakan map Erengel, Miramar dan Sanhok. Seleksi tersebut selesai pukul 20.40 wita. Dimenakang oleh tim Buleleng Jaya dengan perolehan 96 poin, disusul oleh Sambangan Pride dengan 95 poin, dan posisi ke tiga Team YGY dengan 62 poin.

Ketua Umum ESI Buleleng, A. Oka Suardiva mengatakan, tiga tim ML lolos yang akan dilakukan pembinaan oleh ESI Buleleng. Nantinya, mereka akan dijadikan satu tim yang terdiri dari enam orang dengan cadangan untuk dikirim ke ajang eksebisi Porprov 2022. Dan untuk PUBG Mobile, dari tiga tim yang lolos dua tim yang akan dikirim.

“Kita siapkan atlet dulu. Untuk mengikuti ajang eksebisi porprov 2022. Harapannya bisa meraih medali. Penjaringan atlet dengan selekda ini. Seluruh tim yang ikut itu kita pastikan masyarakat yang berdomisili asli Buleleng,” ujar pria yang akrab dipanggil Ova.

Ova menyebut, ESI Buleleng kedepannya juga akan menggelar kejuaraan mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan, desa, hingga tingkat sekolah. Hal itu diharapkan bisa lebih memperkenalkan E-Sport ke masyarakat.

“Masyarakat awam belum melihat E-sport itu sebagai olah raga, hanya sebagai game atau hiburan semata. Tapi kita akan berikan sosialisasi dan edukasi bahwa game itu bisa menjadi lebih positif. Dan sebagai olahraga prestasi,” kata dia.

Sementara, Ketua KONI Buleleng Ketut Wiratmaja mengatakan, sangat mengapreasi dengan adanya selekda yang diadakan ESI Buleleng. Dengan adanya seleksi ini bisa menambah raihan emas Buleleng dalam Porprov 2022.

“Meski sifatnya masih eksebisi. Namun persiapannya sangat serius. Dengan harapan apa nanti dikirim sesuai dengan selogan kita. Smal is Good Emas, emas, emas , walaupun masih eksebisi. Kita koni Buleleng akan selalu mensuport. Sehingga E-Sport Buleleng semakin berkembang,” ujarnya.

Tidak hanya dua game tersebut, ESI Buleleng juga menjaring atlet dari Free Fire dan E-FootBall 2022. Untuk kualifikasi Free Fire dilakukan secara online dengan diikuti 48 tim. Dengan dimenangkan oleh Sidatapa 3 di pringkat pertaman, SDM Reborn, dan Naga Hitam di pringkat tiga. Sementara untuk kualifikasi E-Football 2022 akan dilakukan pada 24 Juli 2022 mendatang.|YS|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts