Nuklir Bisa Dimanfaatkann Untuk Kemajuan Pariwisata, Kesehatan dan Pertanian

Singaraja, koranbuleleng.com | Negara maju di luar negeri, sudah memanfaatkan nuklir dengan baik, sementara Indonesia belum memanfaatkan nuklir sebagai bagian dari kehidupan. Masyarakat masih terlalu awam tentang nuklir, sehingga teknologi ini jauh terbelakang di Indonesia.

BATAN sedang berupaya memperkenalkan nuklir untuk pemanfaatan dalam kehidupan seperti bidang pariwisata, kesehatan dan Pertanian. 

- Advertisement -

Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Ganesha menggelar workshop untuk menyosialisasikan nuklir penting untuk kehidupan. Undiksha menghadirkan sejumlah pembicara dari BATAN dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 

Pembantu Rektor III Undiksha Prof. Dr. I Wayan Suastra, M.Pd mengatakan workshop ini diharapkan bisa memberikan pemahaman bagi mahasiswa untuk menguasai teknologi nuklir sehingga pemanfaatannya semakin dipahami dan bisa diterima oleh masyarakat luas.

Undiksha berkomitmen untuk meningkatkan peran dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM), termasuk bekerjasama dengan BATAN tentang pendidikan nuklir.

 “Kedepanya kita berharap besar ada pusat nuklir di Bali atau mungkin di Singaraja yang bisa berdampak positif bagi kehidupan kita,” ujar Suastra. .

- Advertisement -

Sementara itu, Perwakian dari Deputi Kelembagaan Industri Kementerian Pariwisata dan ekonomi Kreatif,  I Gusti Ayu Dewi Hendriyani berharap melalui workshop ini  nantinya akan ada sejenis medical tourism sebagai salah satu fasilitas kesehatan di Bali sebagai pusat wisata dunia.

“Dengan pemanfaatan nuklir ini diharapkan akan berdampak pada industri pariwisata secara umum” ujarnya

Seementara, Deputi Bidang Pendayagunaan Teknologi Nuklir, BATAN  Dr. Hendig Winarno menjelaskan perguruan tinggi merupakan mitra strategis bagi BATAN untuk mengembangkan teknologi kekinian, termasuk nuklir.

Seperti Undiksha yang memiliki yang memiliki ribuan mahasiswa akan mempermudah untuk pengemabangan teknologi nuklir untuk manfaat bagi semua kalangan.   

“Harapan kita, teknologi nuklir bisa berguna bagi masyarakat luas, baik di Indonesia ataupun di Bali” ujarnya

Sementara itu Wakil Bupati Buleleng menjelaskan dibidang kesehatan, hanya beberapa rumah sakit yang mengunakan teknologi nuklir.  “Jika semua rumah sakit dan pertanian sudah mengenal teknologi nuklir, maka akan berdampa pada sisi kesejahteraan masyarakat juga,” ujarnya. |ET|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts