English Corner Sidatapa Salurkan Donasi untuk Anggota belajar

Anggota belajar dari English Corner Sidatapa mendapakan bantuan beras dari donatur asal luar negeri |FOTO : Edy Nurdiantoro|

Singaraja, koranbuleleng.com | Sebanyak 70 sak beras dibagikan kepada para siswa belajar bahasa inggris di English Corner Community, Desa Sidatapa, Kecamatan Banjar, Buleleng, Sabtu 29 Mei 2021.  Siswa belajar yang mencapai 300 orang dari jenjang SD hingga SMA ini diberikan beras  disaksikan langsung  oleh para donatur dari luar negeri.

- Advertisement -

Salah satu pengurus English Corner, Komang Rena mengatakan, donasi berupa bantuan beras dan sejumlah uang dari tamu luar negeri bernama Umid Tilayev dan Davydova. Dua warga Negara asing tersebut sudah beberapa kali memberikan bantuan untuk English Corner Sidatapa.

“Mereka sangat mensupport komunitas kami, mereka mau membantu kami lebih besar, tapi  kami minta secara bertahap” katanya

Selain beras yang diberikan, sejumlah uang dari donatur juga diberikan kepada relawan pengajar siswa di English Corner yang berjumlah 5 orang sebagai gaji, sementara sisanya akan digunakan untuk biaya operasional bank sampah serta pembelian alat belajar mengajar seperti tinta, kertas dan perawatan komputer.

“Sebagian dipakai untuk gaji relawan hari ini, per orang mendapatkan lima ratus ribu rupiah.  Kami bersyukur karena sebelumnya para pengajar mendapat gaji hanya pada saat penjualan sampah. Itupun jumlahnya hanya lima puluh ribu rupiah,” kata Rena

- Advertisement -

Rena berharap, dengan donasi yang diberikan dapat meringankan beban siswa belajar serta   memberikan semangat belajar siswa untuk belajar bahasa inggris. |ET|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts