Seorang Warga Meninggal Diduga Terjangkit Demam Berdarah

Singaraja, korabuleleng.com | Seorang warga Desa Ambengan, Ketut Supartini, 53, meninggal dunia diduga terjangkit demam berdarah. Dia meninggal di sebuah rumah sakit di Singaraja, Sabtu 1 Februari 2020.

Perbekel Desa Ambengan Gede Subrata membenarkan salah satu warganya meninggal dunia karena terjangkit demam berdarah.

- Advertisement -

“Kemarin sempat menelepon pihak rumah sakit, menurut keterangan dari rumah sakit warga kami meninggal karena demam berdarah,” ujarnya

Gede Subrata juga mengatakan korban sebelumnya sudah pernah sembuh namun kembali terjangkit demam berdarah.  Pada saat itu korban memilih untuk berobat di rumah. Ketika sudah sakitnya keras barulah korban di bawa kerumah sakit.  Saat ini menurut Gede Subrata terdapat empat orang yang didagnosa DB.

Namun pihak keluarga enggan memberi keterangan tentang meninggalnya korban. Pihak keluarga megatakan tidak berani memberikan keterangan bahwa keluarganya yang meninggal akibat terjangkit demam berdarah. |ET|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts