PKH Tejakula Berbagi ke Warga Miskin ditengah Pandemi COVID 19

Singaraja, koranbuleleng.com | Wabah COVID 19 membuat banyak elemen masyarakat untuk tergerak melakukan aksi sosial membantu warga yang terdampak,terutama untuk warga miskin. Pendamping Sosial Program Keluarga Harapan (PKH) Kecamatan Tejakula membagikan bantuan sosial paket sembako kepada warga miskin yang terdampak langsung dari wabah COVID 19 ini, Rabu 22 April 2020.

Dalam aksi ini, PKH Tejakula bekerja sama dengan relawan Bali Andy Karyasa Wayan memberikan bantuan kepada 24 warga miskin di Kecamatan Tejakula. Paket bantuan yang diberikan diantaranya, per satu paket berisi beras 10 kg, telur , minyak goreng 1 bungkus, dan kopi bubuk 1 bungkus.

PKH Tejakula memberikan bingkisan bantuan sembako kepada lansia miskin
- Advertisement -

Pendamping PKH Tejakula, Putu Wiwid Setiadi mengatakan aksi sosial ini sebagai bentuk kepedulian dari PKH Tejakula kepada warga miskin yang terdampak COVID 19. Selama ini, banyak warga yang memang alami kemiskinan, dan semakin terpuruk ditengah pandemic COVID 19 ini.

“Mudah-mudahan, bantuan sosial ini benar-benar meringankan bebean mereka ditengah wabah COVID 19 ini,” ujar Wiwid.

Salah satu warg ayang mendapat bantuan, Ketut Sukayani merasa bersykur tim endamping sosial dari PKH Tejakula memberikan bantuan kebutuhan bahan pokok kepada keluarganya. Sukayani selama ini tinggal di lahan petanian pinjaman. Suaminya hanyalah buruh serabutan. Dia juga mempunyai seorang anak disabilitas.

“Bantuan ini sangat membantu kami untuk menyambung hidup,” ucap Sukayani. |NP|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts