Penataan Kota Jadi Prioritas Program Pembangunan

Singaraja, koranbuleleng.com | Penataan kota Singaraja kini jadi prioritas pembangunan di Buleleng. Diantaranya pembangunan ruang terbuka hijau, kawasan heritage serta penataan sudut kota lainnya agar terlihat lebih indah. 

“Selama ini kawasan kota belum tersentuh, kita membangun infrastruktur di desa-desa. Nah mulai tahun depan kita akan melakukan penataan di kota sehingga tidak ada lagi yang kumuh, kota terlihat lebih cantik lebih humanis dan lebih ramah,” ujar Wakil Bupati Buleleng, I Nyoman Sutjidra usai menghadiri rapat paripurna di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Buleleng, Kamis  1 Oktober 2020.

Sutjidra menjelaskan sebelumnya Pemkab Buleleng telah mendeklarasikan bahwa di Singaraja itu kota layak anak. Kota Singaraja juga meraih penghargaan kota sehat pada November 2019 lalu dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Tentu itu harus didukung dengan pembangunan infrastruktur.

- Advertisement -

“Skala prioritas kita kan membuka ruang terbuka. Kita buat bagaimana masyarakat di kota bisa merasakan lingkungan yang lebih nyaman,” jelasnya.

Selain itu, Singaraja ini juga termasuk sepuluh kota yang layak untuk pensiunan. Kota ditata dengan baik sehingga untuk pensiunan yang rata-rata umurnya diatas 60 tahun pasti bisa lebih nyaman lagi untuk menjalani kehidupannya di masa tua.

“Astungkara, dalam waktu satu tahun kita dapat merealisasikan semuanya. Sehingga seluruh masyarakat yang tinggal di wilayah perkotaan merasa lebih nyaman, jauh dari kesan kumuh,” lanjut Sutjidra. |R/NP|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts