Pemkab Buleleng Tidak Perpanjang WFH

Sekda Buleleng, Gede Suyasa dan Kasubag Pemberitaan Prokom Buleleng, Gede Jumat Adi |FOTO : Arsip|

Singaraja, koranbuleleng.com| Pemerintah Kabupaten Buleleng memutuskan untuk tidak memperpanjang kebijakan Work From Home (WFH) atau bekerja dari rumah untuk para pegawai, setelah melihat perkembangan kasus COVID 19 yang sudah melandai.

- Advertisement -

Keputusan itu dituangkan dalam Surat Edaran (SE) Nomor 360/2735/SE/Pem/X/2020 tentang Pemberhentian Pelaksanaan kebijakan bekerja dari rumah di Lingkungan Kantor Pemerintah Kabupaten Buleleng dalam rangka penguatan pencegahan dan pengendalian COVID 19 di Kabupaten Buleleng yang diterbitkan oleh Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana.

Dalam SE itu disebutkan jika kebijakan bekerja dari rumah yang berlaku sampai dengan tanggal 14 Oktober 2020, dinyatakan tidak diperpanjang lagi. Dan mulai tanggal 15 Oktober 2020, dilakukan pemberlakukan Work From Office bagi seluruh jajaran Pemerintah Daerah, kecuali untuk kegiatan belajar mengajar menunggu petunjuk lebih lanjut dari Pemerintah Pusat.

Sekretaris Daerah (Sekda) Buleleng Gede Suyasa menjelaskan, keputusan tersebut diambil setelah melakukan evaluasi terkait perkembangan kasus COVID 19 di Kabupaten Buleleng. Dengan melihat perkembangan kasus dalam beberapa hari terakhir, fluktuasi kasus COVID 19 di Buleleng berada dibawah 10 orang per harinya. Terlebih, klaster penularan di perkantoran juga tidak begitu tinggi.

“Hanya ada satu atau dua pegawai yang terpapar, dan itu tidak sampai menjadi klaster,” jelasnya.

- Advertisement -

Selain pertimbangan itu, Suyasa menyebut jika saat ini, Pemerintah Kabupaten Buleleng harus bekerja lebih cepat terkait dengan realisasi program dalam Perubahan APBD Buleleng tahun 2020. Dalam waktu beberapa bulan kedepan, seluruh program pekerjaan yang telah dirancang untuk didanai APBD Buleleng harus segera diselesaikan.

“Seluruh proyek harus segera direalisasikan, sehingga membutuhkan pegawai yang cukup,” tegasnya. |RM|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts