Pemerintah Target Penerangan Jalan Gunakan Sel Surya untuk Penghematan

Lampu penerangan jalan di sebuah perumahan di Singaraja |FOTO : I Putu Nova A.Putra|

Singaraja, koranbuleleng.com | Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kabupaten Buleleng menargetkan agar seluruh lampu penerangan jalan umum (LPJU) menggunakan sel surya dan penambahan kWh meter (kilo watt hour meter) agar ada penghematan biaya operasional.

- Advertisement -

Kepala DInas PUTR Kabupaten Buleleng, I Putu Adiptha Ekaputra mengatakan setiap bulan pemerintah harus membayar kurang lebih Rp1,4 miliar untuk pembayaran lampu penerangan jalan umum. Jika semua penerangan jalan menggunakan sel surya dan penambahan kWh meter akan terjadi penghematan hingga 21 persen. Sisa pembayaran bisa dimanfaatkan untuk penambahan LPJU di lokasi lain.

“Sebab daerah kita kan daerah tropis jadi kita bisa menghemat biaya listriknya itu dengan kita memakai sel surya dan tambahkan KWHnya sehingga bisa menekan biaya operasional yang ada,” terang Adiptha.

Adiptha menerangkan permintaan pengadaan lampu penerangan jalan umum juga cukuptinggi, termasuk dari wilayah-wilayah pedesaan. Setiap hari, Dinas PUTR Buleleng menerima permintaan pengadaan penerangan jalan dari 30 hingga 40 unit penerangan. Banyak pemerintah desa di Buleleng menginginkan agar wilayah jalan umum bisa diterangi lampu.

Adiptha mengatakan Dinas PUTR Buleleng akan mewujudkan permohonan dari sejumlah desa tersebut secara bertahap, melalui program peremajaan seluruh lampu PJU.

- Advertisement -

Namun nanti, akan ada kebijakan lain bahwa pengadaan dan penanganan PJU akan dilimpahkan ke Dinas Perhubungan. Saat ini, regulasinya sedang disusun. 

“Akan tetapi hal itu masih menunggu regulasi serta surat keputusan resmi dari Bupati sehingga pekerjaan menyangkut PJU bisa dilimpahkan” sambungnya

Kedepan, Jika kewenangan PJU sudah berpindah ke Dinas Perhubungan, maka antar lembaga akan melakukan koordinasi. |ET|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts