Setelah Nataru, Kunjungan Wisatawan Kembali Anjlok

Ketua PHRI Buleleng, Dewa Suardipa |FOTO : Edy Nurdiantoro|

Singaraja, koranbuleleng.com | Setelah libur natal dan tahun baru, kunjungan wisatwan di bulan Januari 2021 ini kembali anjlok. Tingkat hunian htel dan villa di Buleleng menurun drastis hingga 30 persen.

- Advertisement -

Ketua PHRI Buleleng, Dewa Ketut Suardipa memperkirakan kondisi ini akan berlangsung hingga Maret 2021.

 “Faktornya, adanya sejumlah kebijakan dari pemerintah untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19. Kami disini tidak menyalahkan pemerintah sebagai regulator tapi memang ada dampaknya terhadap kunjungan wisatawan,” katanya.

Sejauh ini, pengelola hotel di Buleleng sudah berusaha untuk membuka layanan perhotelan, meskipun harus berpikir keras untuk mengatur biaya operasional yang sangat tinggi.

 “Kalau bisa  agar dana hibah pariwisata dari pemerintah bisa diperoleh lagi, agar mengantisipasi besarnya biaya operasional,” jelas Dewa Suardipa.

- Advertisement -

Saat ini, Sejumlah hotel di Buleleng tetap mengedepankan penerapan protokol kesehatan yang ketat berbasis CHSE yakni Cleanliness (Kebersihan), Health (Kesehatan), Safety (Keamanan), Environment (Ramah lingkungan), untuk dapat memberikan rasa nyaman bagi para wisatawan yang berkunjung.

“Mereka nyaman berkunjung. Kami tetap berharap, agar pandemi COVID-19 ini segera berakhir, dan pariwisata di Buleleng dan Bali bisa kembali bergeliat,” pungkasnya. |ET|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts