Bagian Tangan dan Kaki Patung Bung Karno Sudah Diterima

Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana meninjau lokasi rencana pembangunan parkir dan lokasi kuliner untuk melengkapi fasilitas publik di Taman Bung Karno |FOTO : Yoga Sariada|

Singaraja, koranbuleleng.com| Dinas Lingkungan Hidup memastikan penyelesaian fisik proyek Ruang Terbuka HIjau (RTH) Taman Bug Karno akan tepat waktu. Saat ini, sudah memasuki minggu 16 atau sudah 3 bulan. Dalam proses  Pembangunan tahap IV, kini sudah mencapai di angka  42,3 persen. Dari angka tersebut, pihak rekanan mampu mengerjakan proyek pembangunan lebih cepat dari target yang ditentukan dengan  deviasi positif 9 persen.

- Advertisement -

Bahkan dalam Patung Bung Karno diperkirakan mulai dipasang bulan ini. Patung Bung Karno yang terbuat dari bahan dasar logam dengan tinggi delapan meter tersebut, beberapa bagian patung sudah diterima. Pada tahap pertama yakni bagian tangan dan kaki dari patung sudah diterima sekitar dua minggu yang lalu.

“Nanti pengiriman tahap ke dua untuk bagian badan dan kepala, akan segera dikirim oleh pematung dari Jogja, dalam waktu dekat,” ujar Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Gede Melanderat ditemui setelah melakukan peninjauan lahan parkir di sekitaran RTH Bung Karno.

Melanderat menyebut, setelah bagian patung lengkap diterima, akan dilaksakan perakitan dan pemasangan patung tersebut. Pembayaran patung tidak berdasarkan progres atau dalam bentuk pecahan, tetapi jika penyelesaian sudah dilakukan secara keseluruhan.

Sementara Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana telah memutuskan untuk menambah tempat parkir di taman Bung Karno. Nantinya, tempat parkir itu akan dibangun di lahan milik kantor Balai Penyuluh Pertanian dan Pusat Kesehatan Hewan yang berada di sebelah utara RTH Bung Karno. Tempat parkir yang akan dibangun tersebut akan dikelola oleh pihak Desa Adat Beratan Samayaji.

- Advertisement -

Suradnyana menyebut, Taman Bung Karno yang berada di tengah-tengah dua desa tersebut. Desa Sukasada dan Desa Beratan Samayaji bisa mendapatkan dampak dari keberadaan kedua taman Bung Karno.

“Di seberangnya juga akan kami buatkan stand kuliner, UKM untuk warga Desa Adat Beratan Samayaji,” katanya.

Kata Suradnyana, nantinya untuk kantor Balai penyuluh akan dipindahkan ke Kantor Dinas Pertanian Buleleng. dan untuk kantor Pusat Kesehatan Hewan Suradnyana menyebut akan di pindahkan ke wilayah Lingkungan Sangket, Kecamatan Sukasada.

Sementara, Klian Desa Adat Beratan Samayaji I Ketut Ngurah Awatara mengatakan, sangat antusias menyambut untuk dibukanya Taman Terbuka Hijau (RTH) Bung Karno. Ia berharap dengan di bukanya RTH Bung Karno bisa menambah perekonomian krama Desa Adat Beratan Samayaji. Ia meninta Kepada Bupati Agus Suradnyana, untuk tempat parkir dan kuliner, khusus dikelola oleh desa adat.

 “Jadi supaya ada pemasukan kepada desa adat dan bisa menambah perekonomian untuk krama adat,” pungkasnya.|YS|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts