Kapal Terbakar, 9 ABK Asal NTB Selamat

Polsek Tejakula mengevakuasi awak Kapal Cahaya Berlian yang alami kecelakaan di tengah laut |FOTO : Edy Nurdiantoro|

Singaraja, koranbuleleng.com | Kapal Cahaya Berlian asal NTB ditemukan terdampar di pesisir pantai Dusun Tegal Sumaga, Tejakula, Sabtu 28 November 2020 sekitar pukul 14.00 wita. Diduga kapal tersebut   mengalami konsleting listrik hingga menyebabkan kebakaran.  Akibatnya, Sembilan  ABK terdampar di Desa Tejakula.

- Advertisement -

Kesembilan ABK itu bernama Ridwan sebagai Nahkoda, Amar Amruf, Suhardin, Syahril Ramadhan, Andri, Masdan, Erfan, dan Muksin. Seluruh korban berasal dari Kabupaten Bima, NTB.

Kapolsek Tejakula AKP Nyoman Adika mengatakan,   kapal Cahaya Berlian merupakan Kapal dari Bima yang mengangkut keperluan kelontong serta berbagai jenis barang lainnya.

Sebelumnya kapal tersebut berangkat dari Surabaya sekitar dua hari yang lalu menuju ke Bima (NTB), akan tetapi sampai di tengah laut Kapal tiba tiba terbakar, diduga karena Korsleting kelistrikan.

“Sampai di tengah laut Kapal tiba tiba terbakar diduga karena Korsleting, kemudian Nakhoda dan ABK berusaha memadamkan api yang mulai membesar. kemudian mereka memohon pertolongan kepada nelayan yang sedang mencari Ikan,” ujarnya

- Advertisement -

Nyoman Adika  menambahakan, saat ini seluruh korban sudah dievakuasi dan diamankan  di Polsek Tejakula untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. |ET|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts