PPKM Darurat, Vaksinasi Tetap Berjalan

Singaraja, koranbuleleng.com | Pemkab Buleleng tetap menjalankan vaksinasi massal untuk masyarakat meski ada Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, 3 – 20 Juli 2021.

Namun, strateginya diubah yakni tidak lagi terpusat di satu tempat namun akan disebar ke masing-masing desa dan kelurahan sesuaiwilayah kerja Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas).

- Advertisement -

Koordinator Bidang Data dan Informasi Penanganan COVID-19 Buleleng, Ketut Suwarmawan, mengatakan, target herd immunity harus dicapai dengan 70 persen vaksinasi dari jumlah penduduk.

“Setiap Puskesmas yang ada di Kabupaten Buleleng siap melaksanakan vaksinasi dan di setiap desa sudah dijadwalkan vaksinasi oleh Dinas Kesehatan. Bahkan jika nantinya ada permintaan dari desa dikarenakan tingkat antusiasme masyarakatnya tinggi akan dilayani juga” katanya, Jumat 2 Juli 2021.

Suwarmawan yang juga selaku Kadis Kominfosanti Buleleng menambahkan, petugas tetap melakukan pengawasan proses Vaksinasi agar tidak terjadi kerumunan.

Sementara itu, perkembangan kasus COVID-19 di Buleleng mencatat sebanyak 7 pasien dinyatakan sembuh dan sudah dipulangkan. Sedangkan kasus konfirmasi baru sebanyak 32 orang. 

- Advertisement -

Selain itu, hari ini sebanyak 2 orang pasien COVID-19 dinyatakan meninggal. Pasien pertama adalah seorang perempuan usia 37 tahun asal kecamatan Gerokgak dan pasien kedua seorang laki-laki usia 77 tahun asal kecamatan Gerokgak. |ET|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts