Singaraja, koranbuleleng.com|Ketua DPRD Buleleng, Gede Supriatna mengajak seluruh masyarakat Buleleng untuk merayakan hariraya Galungan dan Kuningan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan agar terhindar dari penularan COVID-19.
Masyarakat diminta tetap mematuhi anjuran pemerintah mulai menggunakan masker dengan baik dan benar, menghindari kerumunan, menggunakan hand sanitizer ataupun mencuci tangan. Semua warga harus menjaga diri dan orang-orang di sekitarnya.
“Saat ini, kasus COVID-19 memang terus melandai namun harus tetap waspada. Anjuran pemerintah agar ditaati dengan baik ketika merayakan hari raya Galungan dan Kuningan,” terang Supriatna.
Dia juga mengajak masyarakat untuk memaknai hari raya Galungan dan Kuningan dengan penuh keiklasan sehingga perayaan bisa dilaksanakan dengan khusuk.
“Untuk seluruh masyarakat Buleleng, Saya Bersama pimpnan DPRD Buleleng mengucapkan Selamat Hari Raya Galungan dan Kuningan. Semoga segala kebaikan selalau Bersama kita semua. Satyam Eva Jayate,” ujar Supriatna. |ADV/NP|