Karate Tambah Pundi Medali untuk Buleleng

Gianyar, koranbuleleng.com | Kontingen Buleleng kembali berhasil meraih 2 medali emas dari cabor Karate saat pertandingan hari kedua Porprov Bali XV,  di GOR Sweca Pura, Selasa 14 Nopember 2022. Total sudah 3 medali emas yang diberikan oleh Tim Karate Buleleng. Medali emas nomor kumite under 50 kg, atas nama Gusti Ayu Rahadian dan nomor kumite under 67 Kg, atas nama Kadek Berlian Adi Pranatha. Selain meraih 2 medali emas, tim karate Buleleng juga meraih 3 medali perak dan 2 medali perunggu.

Salah satu peraih medali emas, Kadek Berlian Adi Pranatha yang turun nomor kumite under 67 Kg, mendapat tantangan yang sangat berat. Berlian harus melewati empat pertandingan untuk dapat keluar menjadi yang terbaik dinomor yang diikuti. Perjuangan paling berat, dialami pada pertandingan kedua.

- Advertisement -

Mahasiswa tingkat III, Sekolah Tinggi Transportasi Darat ini harus menghadapi atlet dari Jembrana, yang merupakan peraih medali emas di PON Papua. Saat Porprov Bali di Tabanan, berlian kalah dari Krisna.  “Saya cukup degdegan, kalau kalah ya wajar jam terbangnya dia lebih banyak. Syukurnya saya bisa menang dipertandingan kali ini, ini membuat saya lebih percaya diri untuk pertandingan selanjutnya,” tutur Berlian saat ditemui di hotel setelah pertandingan.

Berlian, bukanlah atlet baru di Tim Karate Buleleng. Ia telah 3 kali mengikuti Porprov. Dua kali meraih medali perunggu dan kali ini berhasil merit medali Emas. Ia juga menuturkan, keberhasilannya saat ini tidak lepas dari pengalaman bertanding yang semakin banyak didapat. Sebelum Porprov ini, ia telah mengikuti sekitar 5 kali kejuaraan dengan hasil yang sangat memuaskan. “Karena pengalaman bertanding yang semakin banyak, saat ini saya cukup percaya diri untuk bertanding. Empat kali bertanding melawan Bangli, Jembrana, Denpasar dan di final melawan Gianyar” Imbuhnya.

Kepala pelatih tim karate Buleleng, Yogi Parta, menyatakan puas dengan penampilan para atlet. Seluruh atlet menunjukkan performa yang sangat baik. Dengan kemampuan atlet saat ini yang merata di seluruh kabupaten dan hasil yang di dapat oleh atlet Buleleng, ini merupakan hal yang menyenangkan. “Saat ini kita masih terpaut perak dan perunggu dengan Denpasar, semoga masih bisa menambah raihan medali emas untuk Buleleng,” katanya.

Pertandingan karate, masih menyisakan dua pertandingan lagi, nomor kumite beregu putra dan beregu putri. Pertandingan digelar di GOR Sweca Pura Klungkung. Secara keseluruhan Tim Karate Buleleng telah meraih 11 medali, dengan rincian 3 medali emas, 3 medali perak dan 5 medali perunggu. |NP|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts