Anggota Fraksi Golkar Buleleng Siap Potong Gaji Bantu Tangani Korona

Singaraja, koranbuleleng.com| Sesuai dengan intruksi yang diberikan Induk Partai, Fraksi Partai Golkar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Buleleng siap untuk melakukan pemotongan gaji untuk penanganan COVID 19.

Ketua Fraksi Golkar DPRD Buleleng Nyoman Gede Wandira Adi menyebut jika sebelum terbitnya intruksi untuk pemotongan gaji pokok anggota sebesar 75 persen, anggota Fraksi partai berlambang pohon beringin tersebut sebelumnya sudah terlebih dahulu melakukan pemotongan gaji pokok 50 persen di bulan Maret lalu untuk semua kader yang duduk di kursi DPRD Kabupaten/Kota se Bali, maupun DPRD Bali.

- Advertisement -

“Satgas partai yang mengelola dana-dana yang terkumpul. Dana itu langsung disalurkan ke masyarakat dalam bentuk barang, juga ke tim medis yang bertugas menangani pasien COVID 19,” jelasnya.

Sementara terkait dengan intruksi Induk Partai Golkar untuk pemotongan gaji pokok sebesar 75 persen yang berlaku sejak bulan April 2020, Wandira menyebut akan segera menggelar rapat internal dengan anggota fraksi lainnya. Pun demikian, pada intinya seluruh anggota Fraksi Golkar yang berjumlah tujuh orang pasti akan mengikuti apa yang menjadi perintah dari Induk Partai.

“Kalau sudah intruksi partai, tidak mungkin kawan-kawan mengingkari. Nanti sistemnya di DPRD Buleleng akan dikumpulkan dulu dananya, barulan nanti diserahkan kepada Satgas Partai di Provinsi Bali,” ujarnya.

Sesuai dengan intruksi dari DPP Partai Golkar, pemotongan gaji Anggota Fraksi Partai Golkar di seluruh Bali, nantinya akan kembali distribusikan ke masing-masing Daerah di Bali untuk penanganan Covid-19 dalam bentuk barang. Beberapa brang yang akan diserahkan berupa Alat Pelindung Diri (APD) untuk Tim Medis, masker dan sejumlah kebutuhan untuk masyarakat. |RM

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts