Atlet Muahthai Buleleng, Luh Mas Sri Dianawati |FOTO : Istimewa|
Singaraja, koranbuleleng.com | Atlet Muaythai Buleleng, Luh Mas Sri Dianawati terus meningkatkan tensi latihan jelang laga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021 di Papua, beberapa bulan mendatang.
Atlet kelahiran Desa Kaliasem, Buleleng ini menjalani jadwal latihan selama lima kali dalam seminggu. Itu sudah termasuk jadwal dua kali sesi latihan dalam sehari di Denpasar dibawah pengawasan, pembinaan dan monitoring pelatih Kepala Muaythai Bali, Wayan Suwita.
“Semua mencakup program latihan bersepeda pagi hari untuk meningkatkan kekuatan kaki dan daya tahan, diimbangi renang untuk meningkatkan kemampuan kardiovaskuler,” ujar Mas Sri Dianawati
Atlet andalan Bali ini menuturkan waktu luangnya juga diisi dengan sesi pemulihan di sela-sela waktu senggang. Dengan peningkatan volume latihan, kata Mas Sri Dianawati merasa optimis mendulang emas di ajang pesta olahraga empat tahunan ini.
“Semoga apa yang menjadi harapan pelatih dapat diraih sama seperti prestasi yang diraih sebelumnya,” harapnya
Seperti diketahui prestasi diberbagai event kejuaraan menempatkan Luh Mas Sri Dianawati mengisi rangking pertama di tingkat nasional. Selain itu, Mas Sri Diana Wati sebelumnya juga meraih medali emas pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) di Kendari, Sulawesi Tenggara pada 27 maret 2021 lalu.
Pekan Olahraga Nasional (PON) XX/2021 bakal digulirkan pelaksanaan Oktober 2021, disebar di empat klaster diantaranya Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Mimika dan Kabupaten Merauke. |ET|