Kapolres Buleleng Ajak Warga Tetap Taati Prokes

Kapolres Buleleng, AKBP Andrian Pramudianto membagikan sembako bagi warga di Desa Banjar |FOTO : Yoga Sariada|

Singaraja,koranbuleleng.com| Kapolres Buleleng, AKBP Andrian Pramudianto membagikan bantuan sembako bagi 200 orang lanjut usia di Desa Banjar, Sabtu 7 Agustus 2021. Dalam kesempatan itu, Andrian mengajak masyarakat tetap taat protokol kesehatan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.  

- Advertisement -

“Sebagai Kapolres Baru di Buleleng, Saya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dan jangan sampai lengah agar tidak tertular COVID-19,” ujar Andrian saat membagikan sembako.

Andrian mengatakan bantuan sembako itu memang dikhusukan bagi warga terdampak pandemi COVID-19. Apalagi saat ini, Pemerintah sedang memberlakukan perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di Jawa dan Bali.  Masyarakat diminta agar tetap taat anjuran pemerintah agar pandemic COVID-19 segera bisa tertangani dan hilang.

Pembagian sembako oleh Kapolres Buleleng ini juga dihadiri Kapolsek Banjar Kompol Agus Dwi Wirawan, Danramil Banjar, Kapten Inf. Gede Oka, dan Sekretaris Camat Banjar, Putu Widiawan.

Sementara, Perbekel Desa Banjar Ida Bagus Dedi Suyasa mengatakan untuk menghindari kerumunan dan tetap menjaga protokol Kesehatan, pembagian sembako ini hanya diwakili oleh 20 orang lansia atau dari pihak keluarga yang mewakili lansia. Selebihnya akan disalurkan bag 180 orang lansia lainnya dengan mengedepankan protokol kesehatan.

- Advertisement -

“Bantuan sembako di masa pandemi PPKM Level 4 sangat dibutuhkan oleh masyarakat yang benar- benar tidak mampu dan terdampak COVID- 19, semoga bantuan dari Polri  bisa dilanjutkan selama Pandemi COVID-19,” ujarnya singkat. (Y)

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts