Pertukaran Mahasiswa Merdeka Diminta Ikut Tangkal Konflik Sara

Singaraja, koranbuleleng.com| Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja, menerima sebanyak 322 orang Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM). Setelah diterima, mahasiswa PMM ini diharapkan bisa ikut menangkal isu Sara. 

Ratusan mahasiwa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia ini, diterima di Gedung Kesenian Gde Manik, Singaraja, Senin 3 Oktober 2022. 

- Advertisement -

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kerjasama Undiksha, Gede Rasben Dantes mengatakan, PMM merupakan kebijakan dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Para mahasiswa ini nantinya akan diberikan kuliah selama satu semester, sesuai dengan kompetensi di kampus asalnya. Mereka akan diberikan pembelajaran akademik oleh dosen pengampu mata kuliah modul nusantara. 

Dantes menyebut, selain mendapat pengalaman akademik dari dosen, mahasiswa ini juga diharapkan bisa mengetahui tentang keberagaman di Indonesia, yang terdiri dari beragam Suku, Agama, Ras, dan Antargolongan (SARA).

“Jadi kita berharap melalui mahasiswa PMM ini bisa merajut kebhinekaan, bisa saling berkolaborasi, kemudian saling berinteraksi dengan masyarakat yang ada di Undiksha,” ujarnya.

Undiksha juga melepas sebanyak 29 mahasiswa yang akan ikut dalam PPM ini. Selain mempelajari keunikan di daerah lain, mahasiswa PMM ini juga membangun interaksi sosial dan interaksi.|YS|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts