Bupati Minta BPPD Buleleng Punya Strategi Khusus Pulihkan Pariwisata

Pengurus Badan Promosi Pariwisata Daerah Kabupaten Buleleng periode 2020-2023 |FOTO : istimewa|

Singaraja, koranbuleleng.com | Bupati Buleleng, Putu Agus Suradnyana mengukuhkan kepengurusan Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kabupaten Buleleng periode 2020- 2023. Pengurus BPPD Buleleng yang baru ini diwajibkan memiliki strategi khusus untuk pemulihan industri pariwisata di Buleleng.

- Advertisement -

“Pemulihan pariwisata di Buleleng harus ada upaya yang lebih signifikan ya. Keinginan dan kebutuhan masyarakat untuk menghidupkan industri pariwisata harus diberikan. Selain itu juga kita harus bisa melakukan sesuatu untuk membangun kepercayaan wisatawan luar yang akan datang ke daerah kita,” ujar Bupati Agus Suradnyana dalam sambutannya sesaat sebelum mengukuhkan pengurus BPPD Kabupaten Buleleng, di Ruang Rapat Lobi Kantor Bupati Buleleng, Selasa 12 Oktober 2021.

Membangun industri pariwisata itu tidak bisa perorangan, semua pihak harus bisa memberikan masukan. BPPD harus memiliki database tentang wisatawan yang dating ke Buleleng. “Ini yang penting buat BPPD, bukan hanya sekedar mempromosikan tapi kita harus tahu karakteristik dan target operasional kita,” imbuh Agus Suradnyana. 

Sementara itu, Wakil Gubernur Bali yang hadir juga selaku Ketua BPPD Provinsi Bali Tjokorda Oka Arta Ardhana Sukawati menjelaskan Bandara Ngurah Rai akan dibuka untuk kedatangan wisatwan mancanegara 14 Oktober 2021nanti, tetapi wisatawan tidak langsung berdatangan.

Diperkirakan,  awal November wisatawan mancanegara mulai berdatangan. Kalau melihat sebaran vaksinasi, di Bali ini sudah merata. Dalam aplikasi peduli lindungi juga bisa dilihat status zona di setiap daerah.

- Advertisement -

“Oleh sebab itu saya mohon nanti teman-teman di Buleleng kita jalan sama-sama. Jangan sampai berubah ya, minimal zona kuning di Buleleng agar terus bisa promosikan pariwisata di Buleleng ini,” jelasnya.

Delapan anggota Kepengurusan BPPD Kabupaten Buleleng periode 2020-2023, yakni Ketua BPPD Buleleng, Dewa Ketut Suardipa. Wakil Ketua I Putu Gede Parma, Sekretaris Gede Sukayasa, anggota Komang Rusma Ari Shanti, Ni Made Kurnia Wijayantari, I Gede Sentana, Subianta Eka Kresnawan, I Kadek Dwi Dharmawijaya, Ni Nyoman Tri Sunarsih.

Dewa Suardipa mengatakan akan terus bekerja, berupaya untuk mempromosikan pariwisata dengan cara melihat pangsa pasar wisatawan di Buleleng. Selama ini kunjungan wisatawan ke Buleleng lebih tinggi dari Eropa. 

“Namun untuk saat ini yang menjadi prioritas adalah wisatawan eropa. itu kita gencarkan dulu. Saya dapat info dari temen-temen, Desember nanti dalam rangka Natal, sudah banyak yang booking. Ini merupakan sebuah peluang bagi pelaku pariwisata di Buleleng,” tutupnya. |ADV/R|

Komentar

Related Articles

spot_img

Latest Posts